Jumat Bersih

Jumat Bersih dan Sehat Dipersembahkan Kembali ke Masyarakat Karawang
KARAWANG -  Dalam  upaya mensosialisasikan pola hidup bersih dan sehat kepada masyarakat, Bupati Karawang, H. Ade Swara mencanangkan program Jumat Bersih dan Sehat Tingkat Kab. Karawang. Pencanangan yang berlangsung di Lapang Karang Pawitan tersebut, dilaksanakan usai kegiatan Senam Pagi Bersama PNS dan Masyarakat, Jumat (27/5).
Lewat  pencanangan tersebut, Bupati Ade Swara juga turut menghadirkan Kepala Dinas Olahraga Daerah (Disorda) Provinsi Jawa Barat, Drs. Daud Ahmad, serta sejumlah atlet asal Jawa Barat yang telah meraih prestasi tinggi. Kehadiran mereka tidak lain adalah untuk semakin memotivasi masyarakat . Karawang untuk berolahraga, baik untuk menjaga kesehatan maupun untuk meraih prestasi.
Bupati Ade Swara dalam sambutannya mengatakan, pencanangan progam Jumat Bersih dan Sehat ini adalah dalam rangka membentuk acuan standar serta pemahaman akan kebersihan dan olahraga kepada masyarakat. “Hal ini dalam rangka menjamin kesehatan seluruh masyrakat melalui kegiatan olaraga dan kebersihan secara teratur,” ujarnya.
Lebih lanjut Bupati mengatakan, saat ini Kab. Karawang tidak hanya terkenal sebagai kota lumbung padi maupun kota pangkal perjuangan. Hal ini karena saat ini Kab. Karawang juga telah memiliki sarana dan fasilitas olahraga yang representatif, seperti Stadion Singaperbangsa, GOR Panatayudha, Sirkuit Sepatu Roda, serta Sport Hall dan Danau Cipule yang juga akan menjadi tuan rumah SEA Games 2011.
Bupati melanjutkan, keberadaan sarana-sarana olahraga tersebut tentunya merupakan peluang bagi masyarakat Kab. Karawang untuk memajukan perkembangan olahraga lokal. “Di sisi lain, kita juga dituntut untuk senantiasa menjaga kebersihan dalam rangka menjaga kesehatan,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Disorda Jawa Barat, Daud Ahmad mengatakan bahwa olahraga dan kebersihan lingkungan merupakan salah satu faktor penunjang dalam kesehatan masyarakat, dimana 75 persen kesehatan terbentuk dari perilaku hidup bersih dan sehat. Faktor lainnya seperti keturunan hanya menyumbang kontribusi sebesar 5 persen, dan sarana prasarana kesehatan menyumbang 20 persen.
Oleh karena itu, Daud Ahmad berharap dengan dicanangkannya program Jumat Bersih dan Sehat oleh Bupati Karawang dapat menggugah kembali kesadaran masyarakat akan pentingnya berolahraga dan menjaga kebersihan. “Kegiatan ini tentunya juga menjang visi dan misi Provinsi Jawa Barat, yang salah satunya adalah untuk mewujudkan masyarakat Jawa Barat yang sehat dan berdaya saing,” imbuhnya. (jayadi)

Subscribe for latest Apps and Games