Pemimpin Jangan Ciptakan Konflik
Harus Tanggung Jawab ke Internal dan Ekternal

KARAWANG – Wakil Bupati Karawang, dr. C
ellica, mengatakan, seorang pemimpin harus  bertanggung jawab secara internal dan eksternal. Hal ini,pemimpin harus mampu mengembangkan kemampuan staf yang serba bisa, serta membangun hubungan kerja vertikal dan horizontal.
          “Seorang  pemimpin lembaga pemerintah harus mampu melakukan pembinaan kemampuan dan disiplin seluruh aparat pada Dinas – Dinas yang ada untuk menyelenggarakan fungsi – fungsi utama pemerintahan melalui pekerjaan yang diemban oleh Dinas masing – masing. Dan sebaliknya kehadiran pemimpin itu malah membuka peluang manajemen konflik, sehingga terjadinya pengkotak-kotakan di setiap dinas-dinas tadi, “ kata Cellica.
          Lebih lanjut Wakil Bupati mengatakan manajemen pemerintahan dalam suatu daerah harus menganut prinsip – prinsip efektifitas, efisiensi, dan inovasi, dalam proses menghimpun dan menggerakan orang (SDM yang dimiliki) memperoleh dan menggunakan uang, mengadakan, mempergunakan dan memelihara peralatan dan berbagai sumber daya demi tercapainya tujuan. “Manajemen Pemerintahan diarahkan agar terlebih dahulu mendefinisikan “Hasil Apa” yang ingin di capai dengan modal (uang, peralatan, keahlian dan tenaga kerja) yang di kerahkan,” jelasnya.
           Menurut Wakil Bupati, lewat  mekanisme penyelenggaraan Pemerintahan Modern tadi, selalu mengorientasikan tindakan. Tindakan yang dikehendaki yakni,  pada pencapaian sesuatu hasil yang nyata.
           Dalam hal ini Wakil Bupati memaparkat materi tersebut saat didaulat  para peserta Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Prajabatan Gologan II CPNS Pelamar Umum Tahun 2010,  untuk menjadi nara sumber dan memberikan materi pengajaran bagi para diklat, Jumat (29/7). Materi pengajaran yang diberikan oleh  Cellica Nurrachadiana berkaitan dengan metode kepemimpinan dan manajemen modern, serta pengalamannya dalam sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dan Wakil Bupati Karawang.

Kasubag Penyelenggaraan Diklat Kantor Diklat  Karawang, Iwan Ridwan menjelaskan bahwa Wakil Bupati menjadi nara sumber pada kegiatan Diklat Prajabatan Golongan II angkatan I dan II. Para peserta Diklat ini merupakan para CPNS dari kategori Pelamar Umum Penerimaan Tahun 2010 yang berjumlah 85 orang, yaitu angkatan I sebanyak 43 orang dan angkatan II sebanyak 42 orang.**




Subscribe for latest Apps and Games