Setelah Dibangunkan 2 Jembatan
Desa Sedari Tak Terisolir dengan Desa di Kecamatan Cibuaya
KARAWANG -
Desa Sedari, daerah Pantura( Pantai Utara) Kabupaten Karawang kini
tidak terisolir lagi dari desa-desa yang berada di Wilayah Kecamatan
Cibuaya. Hal ini setelah dibangunakan dua jembatan penghubung, sejak
tujuh bulan lalu oleh Pemkab setempat.
Kepala Desa Sedari Ibu Rosmilah, AMD, kemarin, mengucapkan Selamat Datang kembali di Desa Kami tercinta yang kini telah
berubah wajah yang cerah dan indah. " Atas anugerah ini
kita semua dapat menikmati hasil kerja semua pihak, kami yakin dengan telah
dibangunnya 2 Jembatan ini dan telah bagusnya jalan serta infrastruktur didesa
kami, kami yakin akan menambah peningkatan ekonomi keluarga, karena dengan
infratruktur yang baik arus transportasi akan lancar dan akan memberikan
peningkatan pendapatan bagi keluarga," katanya
Kepala Desa, mengungkpkan, bahwa Desa Sedari ini kini
telah “Merdeka”, artinya
tidak terisolir lagi serta
kebutuhan dasar masyarakat kini telah terpenuhi, dan masyarakat kini
boleh
membeli Mobil karena jalan dan jembatan telah bangus dan bisa dilalui. "
jaman baheula mau keluar Desa Sedari harus lewat bibir pantai menunggu
air laut surut," ucap Kades Sedari.
Bupati Karawang, H. Ade Swara, mengucapkan apresiasi dan
penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah turut andil
sehingga pembangunan jembatan ini dapat dilaksanakan sesuai dengan rencana. Komite
Pengembangan Desa Sedari yang telah mencurahkan perhatian dan kepeduliannya
serta telah mampu memujudkan Pembangunan terhadap desa Sedari dengan
baik.
" Kita harapkan bersama kedepannya keberadaan 2 (dua) jembatan ini mampu
menjadi penghubung antara dusun Telarsari dengan dusun lainnya di desa
sedari maupun dengan desa lainnya, juga yang paling penting merupakan prasarana
pendukung dalam hal kelancaran distribusi dan pertumbuhan ekonomi bagi
lingkungan sekitar sehingga dapat memberikan kontribusi positif, terhadap
peningkatan pendapatan masyarakat, pendapatan asli desa serta kesejahteraan
masyarakat, dan tentunya asset pembangunan ini mesti dijaga dan dipelihara
dengan sebaik-baiknya agar mampu bertahan lama," katanya.
Bupati juga menginformasikan bahwa
Pengembangan pantai utara di Karawang ini telah lama dilirik oleh investor,
rencanaya di Karawang pula akan dibangun Pelabuhan Besar, oleh karenanya
masyarakat Karawang khusunya yang berada di wilayah Pantai agar mempersiapkan
diri, dengan berbagi ilmu pengetahuan dan tekhnologi, orang Karawang harus
menjadi subjek pembangunan jangan menjadi objek Pembangunan, Masyarakat
Karawang harus jadi Pemain jangan menjadi Penonton. Siapkan diri dengan
berbagai kapasitas dan capabiltas yang ada pada diri kita. ungkapnya
Dikatan oleh Beliau bahwa Pemerintah
Daerah terus berupaya memberikan yang terbaik untuk pembangunan, namun di akui
Bupati bahwa masih ada keterlambatan dan kekurangan disana-sini karena kami
tidak ingin dikemudian hari ada sesuatu yang dapat mengakibatkan persoalan
hukum, masyarakat dihimbau harus bersabar, kami tidak diam namun kami terus
melakukan pembangunan baik fisik maupun nin fisik. pungkasnya.**
Subscribe for latest Apps and Games