4 Tahun Pernah Jadi Ajudan Istri Wappres JK

Iptu. Iis Puspita 4 Tahun Pernah Jadi Ajudan Istri Wappres JK
Karawang - Iptu. Iis Puspita, Kanit Regident Polres Karawang, Urang (orang-res) asli yang pertama menjadi ajudan Wapres, JK, ketika itu Presiden RI-nya masih SBY. Tidaklah mengherankan, alumni SMAN 4 dan Universitas Singaperbangsa Karawang ini, sampai 4 tahun mendampingi istri Yusuf Kala yang kali ini tampil kembali menjadi Wapres guna mendampingi Joko Widodo sebagai Presiden RI ke 7.
         Iptu. Iis, sebelum menjadi ajudan istri Wapres, JK, terlebih dahulu bertugas selaku polisi wanita di Polda Jabar. Kemudian dari awal tugasnya di Mapolda Jabar tadi, dia ditugaskan di tanah kelahirannya wilayah hukum Polres Karawang, dan tanpa diduga serta dinyana tiba-tiba terekrut untuk menjadi ajudan istrinya orang nomor dua di bumi pertiwi Indonesia ini.
          Sebagai pejuang bayangkara, Iptu, Iis pun tidak menolak kesempatan tersebut. Sehingga dengan penuh kesaiapan, dia-pun dari tanah kelahirannnya kota pangkal perjuangan Karawang, segera bergegas menuju istana orang nomor II di Indonesia ini.
         Menurut Iptu. Iis Puspita, sebagai anak Karawang asli, dia punya kebanggaan tersendiri dalam perjalanannya sebagai polisi wanita, bisa menuju singgasana untuk bertugas menjadi ajudannya Wakil Presiden, Yusuf Kalla. " Tidak pernah terbayangkan sebelumnya perjalanan saya menjadi polisi, harus bertugas di istana Wakil Presiden," ujar Iis, seraya penuh sumringah di raut mukanya ketika kilas balik tugas mulainya itu diungkap kembali.
         Dalam menjalankan tugas apapun menjadi polisi wanita, kata Iis, yang namanya kenangan manis dan kenangan pahit pasti selalu bisa dilaluinya. Namun hal itu akan menjadi referensi dalam menjalankan tugas tersebut, sehingga kita sebagai pengayom masyarakat atas bekal pengalaman kerja tersebut bisa menyesuaikan seperti pribahasa "Dimana langit dijungjung, maka si situ bumi harus dipijak,".
         Dimasa Wakil Presiden, Yusuf Kalla ketika mau berakhir, katanya, Iis-pun dikembalikan lagi ke daerah asal tugasnya Yakni, Polres Karawang. Dan setelah empat tahun berada di Istana Wappres, kemudian dipulangkan lagi untuk bertugas di Mapolres Karawang, dia tidak lama kemudian dipercaya oleh atasanya harus menjadi Regident Polres Karawang yang kini berkantor di Kantor Bersama Karawang.(jay)





Subscribe for latest Apps and Games