Operasi Simpatik Diperkenalkan ke TK Hingga PT


KARAWANG - Jajaran Lantas Polres Karawang belakangan ini tengah giat-giatnya memperkenalkan operasi simpatik Lodaya ke tengah anak didik dari mulai TK (Taman Kanak Kanak) hingga PT (Perguruan Tinggi). Kegiatan ini dipersembahkan untuk tingkatan anak didik, agar mereka ikut memahami serta mendisiplinkan tertib lalu-lintas serta tahu peraturan perundangannya.
          Ini dilakukan jajaran Lantas Polres Karawang, setelah sebelumnya pihak lantas juga melakukan operasi Simpatik secara umum di wilayah hukum Polres Karawang. Tidaklah mengherankan, berkat operasi tersebut masyarakat bisa mengetahui secara lansung bagaiaman tertib lalu-lintas di setiap ruas jalan, hingga akhirnya diharapkan ikut memahami peraturan perundangannya.
          Berbeda operasi Simpatik yang diperagakan Patroli Polwan Polres Karawang, seperti dilakukan terhadap usia didik taman kanak-kanak, SLTP, SLTA, hingga mahasiwa di perguguran tinggi, dimana menyampaian materinya lebih kepada pembekalan pendidikan terkait dengan tugas pokok dan fungsi polisi. Pada usia anak didik tersebut, jajaran Patroli Polwan lebih kepada penyampaian bagai setiap orang bisa mematuhi lalu-lintas, etika berkendaraan, serta disiplin berlalu-lintas atau berkendaraan itu sendiri.
           Menurut Iptu. Iis Puspita, Kanit Reg Ident Polres Karawang, kemarin, jajaran Patroli Polwan, sengaja jajarannya menggarap operasi Simpatik Lodaya ke tengah usia didik, agar program tersebut bisa masuk ke berbagai lapisan masyarakat di Kabupaten Karawang ini. Diharapkan lewat menyampaian materi operasi Simpatik ke kaum didik, bisa dipahami oleh mereka dan setidaknya bagi usia didik tingkat SLTP, dan SLTA, bisa memahami program yang tengah dilakukan jajaran Polres Karawang ini.
           Kemudian bagi usia didik tingkat mahasiswa, kata Iis, setidaknya dapat mempraktekan ilmu yang didapat pada pelaksaaan penyuluhan yang disampaikan jajaran Patroli Polwan Polres Karawang ini. Walhasil, dengan nembusnya operasi Simpatik ke tengah usia didik tadi, selain bisa memahami peraturan perundangan, juga ikut memahani serta mengeleminir terjadinya perbuatan melawan hukum di tengah masyarakat.
        Salah seorang siswa SMA fofuler di jantung kota Kabupaten Karawang, sangat mengapreasiasi kepada Patroli Polwan Karawang, menyusul telah diselamatkannya dari pelaku tindak kriminal yang akan mengancam pribadinya. Berkat kehadiran Patroli Polwan, setidaknya para pelaku tindak pidana pada ruas jalan -jalan tertentu, setidaknya mengurungkan niatnya yangh diduga bakal memperdaya saya pada saat itu.(jay)

Subscribe for latest Apps and Games